Fuji Xerox DocuPrint P215b merupakan salah satu printer laser terbaru dari Fuji Xerox yang belum lama ini diperkenalkan di Indonesia. Printer ini akan masuk dalam jajaran printer laser monochrome A4 terkecil yang beredar di Indonesia. Printer ini akan menjadi penerus Fuji Xerox DocuPrint P205b dan akan menemani Fuji Xerox Phaser 3155 di kelas printer entry level yang dibanderol dengan harga di bawah satu juta rupiah. Dengan berat 4,6 kg, printer ini termasuk printer yang ringan di kelas printer laser monokrom. Printer dengan dimensi 358 x 197 x 208 mm memiliki desain khas Xerox di bagian depan dan memiliki bentuk yang compact dan kecil yang sangat memungkinkan digunakan pada ruang kerja yang terbatas.Ada beberapa varian warna printer mungil dari xerox ini. Tak banyak yang berbeda dari Fuji Xerox DocuPrint P215b dibandingkan dengan pendahulunya.
Printer laser monokrom A4 ini membutuhkan warm up sekitar 25 detik ketika dinyalakan. Resolusi cetak Xerox P215b ini yaitu 1200 x 1200 dpi. Meskipun ukurannya kecil, printer laser ini memiliki tempat kertas yang mampu menampung hingga 150 lembar kertas. Bahkan printer ini pun mampu mencetak kertas berukuran A4 dengan kecepatan mencapai 24 ppm (page per minute) denga draft mode. Xerox mengklaim bahwa printer ini tidak terlalu banyak diperlukan maintenance khusus, hanya perawatan normal dan memastikan penggantian cartridge toner nya secara berkala dengan yang baru agar performa nya tetap stabil dan lebih awet.
Bentuknya yang compact dan kecil merupakan salah satu hasil dari tekonologi SLED (Self Scanning Light Emite Diode) yang dikembangkan Xerox. Teknologi SLED selama ini banyak ditemui di printer-printer kelas atas. Dengan adanya teknologi tersebut, Fuji Xerox mengklaim kalau mereka telah berhasil membuat sebuah printer yang handal dengan kualitas cetak yang bagus disertai dengan ukuran produk yang kecil.. Teknologi ini sedikit berbeda dengan teknologi laser dan konvensional LED.
Teknologi ini juga didukung DELICS (Digitally Enhanced Lighting Control Imaging System), yang diklaim memiliki kontrol terintegerasi yang lebih presisi dari semua elemen pemancar cahaya dengan chip berperforma tinggi. Sehingga teknologi ini memberi kemungkinan akan ukuran printer laser yang lebih kompak tanpa mengorbankan kualitas hasil cetak. Printer dengan banderol di bawah sejuta rupiah ini menggunakan model cartridge toner baru yang disebut EA-Eco (EA: Emulsion Aggregation).
Toner ini berukuran lebih kecil dan menawarkan penghematan energi yang signifikan, serta diklaim lebih ramah lingkungan. Toner tersebut diklaim mampu mengurangi emisi karbondioksida hingga 35% selama proses produksi dan hingga 25% selama proses pencetakan. Cartridge toner standarnya memiliki kapasitas hingga 1000 halaman. Terdapat pula toner high yield untuk seri printer ini dengan kapasitas 2.200 halaman (coverage 5% area cetak).
Printer ini cocok digunakan untuk konsumen rumahan karena ukurannnya yang terlihat mungil, praktis, dan tidak memakan ruang. Serta bagi mereka yang ingin mencoba menggunakan printer laser. Printer Fuji Xerox P215b juga cocok digunakan oleh small office dan UKM (Usaha Kecil Menengah) dalam mencetak dokumen-dokumen yang dibutuhkan. Tidak hanya itu, bagi perusahaan maupun institusi pemerintah yang membutuhkan printer yang mudah dibawa bepergian untuk kebutuhan tugas para karyawannya dalam perjalanan dinas maupun tugas keluar kota, printer laser yang kecil dan powerfull ini juga cocok digunakan. Semua itu kembali kepada kebutuhan cetak dan kemampuan masing-masing pihak. Anda bisa mulai memesan printer laser monokrom canggih dengan harga terjangkau ini di outlet-outlet Aston Printer Center terdekat di kota Anda.
sipp.... brp hrgnya ni..
BalasHapusApa bisa untuk warna
BalasHapus