Minggu, 31 Maret 2013

Tips Menghemat Tinta Printer

Era serba digital seperti sekarang ini ternyata tidak menggeser kebutuhan akan cetak naskah atau dokumen. Cetak dokumen tetap menjadi suatu kebutuhan mulai dari aktivitas sekolah, kuliah, kantor, dan lainnya. Meskipun saat ini telah dikembangkan buku elektronik (ebook), namun buku cetak tetaplah dibutuhkan dan diminati. Selain itu, aktivitas di kampus berkenaan dengan pengerjaan tugas kuliah seperti makalah, laporan, proposal, bahkan skripsi harus dalam bentuk cetakan fisik (hard copy), bukan dokumen digital (soft copy).
Meningkatnya kebutuhan cetak dokumen berpengaruh pada kebutuhan akan tinta printer (cartridge) yang meningkat pula. Padahal harga cartridge tidaklah murah. Jika hanya untuk mencetak beberapa lembar dokumen saja, mungkin tidak menjadi masalah. Namun, ketika akan mencetak dokumen dalam jumlah banyak, barulah muncul masalah karena bisa terjadi pemborosan yang mengakibatkan tinta printer cepat habis. Konsekuensinya, tentu Anda harus sering-sering membeli tinta printer lagi meski dalam bentuk isi ulang (refill).

Jika Anda seorang mahasiswa apalagi sudah menginjak tahun akhir, maka kebutuhan akan tinta printer semakin meningkat. Anda tentu dibebani dengan banyak tugas termasuk membuat proposal penelitian yang bisa jadi harus dicetak berulang hingga memperoleh persetujuan dari dosen pembimbing. Agar kebutuhan cetak dokumen tidak menguras kantong, Anda bisa melakukan penghematan tinta printer. Di tengah-tengah kebutuhan cetak naskah atau dokumen yang semakin tinggi diikuti dengan harga tinta printer yang semakin tinggi pula. Kondisi ini tentu saja menimbulkan terjadinya pemborosan. Lantas, bagaimana caranya menggunakan tinta printer agar lebih hemat tanpa berpengaruh besar terhadap kualitas cetakan? Sebenarnya ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menghemat tinta printer.




1. Gunakan Mode Draft
Salah satu cara untuk menghemat tinta printer adalah mencetak dokumen menggunakan mode draft. Mode draft dikenal dengan proses pencetakan cepat (fast mode). Pencetakan dokumen dengan mode ini dapat berjalan dengan cepat. Sayangnya, kualitas hasil cetak menggunakan mode ini kurang bagus karena dokumen dicetak dengan tinta tipis. Biasanya draft mode digunakan untuk kepentingan pra-cetak. Artinya, sebelum dilakukan pencetakan akhir terhadap dokumen, maka dilakukan uji coba cetak terlebih dahulu, sehingga tingkat kesalahan yang masih ada dalam dokumen dapat diminimalisir. Jika Anda lebih mengedepankan unsur penghematan dibandingkan dengan kualitas cetakan, maka bisa mencoba tips ini.
Anda bisa menggunakan draft mode untuk mencetak dokumen-dokumen yang tidak terlalu penting seperti tugas-tugas kuliah atau hasil pekerjaan untuk pegangan sendiri, bukan untuk diserahkan kepada dosen pembimbing, pimpinan, atau klien. Opsi mode draft bisa ditemukan di bagian Properties > Printing Shortcut > Print Quality > Fast Draft pada kotak dialog Print.

2. Gunakan Jenis Font yang Hemat Tinta
Kita tentu mengenal banyak sekali jenis font. Setiap font memiliki karakteristik tersendiri mulai dari bentuk karakter hingga ketebalan cetakannya. Berkenaan dengan hal tersebut, jenis font yang digunakan dalam dokumen berpengaruh pada penggunaan tinta printer. Penggunaan font dengan karakter huruf cetak lebih tebal cenderung boros tinta dibandingkan dengan font yang berkarakter huruf cetak lebih tipis. Untuk menghemat penggunaan tinta printer, pilihlah jenis font yang irit tinta. Apa saja jenis font yang irit tinta itu? Tentunya yang memiliki karakter huruf cetak tipis. Salah satu di antaranya adalah Ecofont. Jenis font ini diciptakan oleh perusahaan komunikasi marketing SPRANQ. Jika dilihat dari karakter hurufnya, Ecofont dapat dikategorikan dalam jenis font Sans-Serif. Karakter huruf yang berlubang-lubang atau mirip rangkaian titik menjadikan jenis font ini mampu menghemat tinta printer ketika dokumen dicetak.

Ecofont bukanlah jenis font bawaan sistem operasi Windows. Jadi, untuk menggunakan jenis font ini, Anda harus menambahkannya dalam koleksi font yang sudah ada. Bagaimana caranya? Mudah saja, Anda hanya perlu mengunduhnya secara gratis dengan mengunjungi situs ini. Dengan hanya mengunduh Ecofont tentu tidak secara otomatis Anda bisa menggunakannya. Anda harus menginstalnya ke dalam sistem operasi komputer. Jika Anda menggunakan Windows, maka Anda hanya perlu menempatkan file Ecofont yang sudah diunduh ke folder Windows > Fonts. Folder tersebut umumnya dapat ditemukan pada drive C.

3. Mengatur Gambar Menjadi Lebih Terang (Brightness)
Dokumen tidak selalu hanya berupa teks, tetapi terkadang juga dilengkapi dengan gambar. Keberadaan gambar dalam dokumen menyita cukup banyak tinta pada saat dokumen tersebut dicetak. Jika dalam dokumen Anda terdapat beberapa gambar, maka bisa terjadi pemborosan tinta ketika proses pencetakan berlangsung. Mau menghilangkan gambar agar pencetakan lebih irit tinta? Jika gambar dalam dokumen dirasa tidak terlalu penting, bisa saja dihilangkan atau dihapus. Namun, bagaimana jika gambar tersebut memiliki peran penting yang mendukung konten dokumen secara keseluruhan? Tentu tidak bisa dihapus begitu saja. Lantas, bagaimana caranya agar pencetakan lebih hemat tinta? Aturlah tingkat brightness gambar sehingga menjadi lebih terang. Gambar yang memiliki warna solid dalam arti tampak lebih gelap cenderung membutuhkan lebih banyak tinta untuk mencetaknya. Sebaliknya, gambar yang lebih terang atau tampak transparan cederung lebih irit tinta untuk mencetaknya.

4. Seleksi Bagian Dokumen yang Akan Dicetak
Sebuah dokumen teks tentu terdiri dari beberapa paragraf yang kontennya saling terkait dan berkesinambungan. Namun, jika Anda hanya membutuhkan beberapa paragraf untuk dicetak, maka Anda tidak perlu mencetak seluruh dokumen. Hal ini merupakan salah satu cara untuk menghemat penggunaan tinta printer Anda. Lantas, bagaimana dengan bagian lain dari dokumen yang tidak akan dicetak? Apakah harus ditutup dengan kotak virtual atau diubah warna fontnya menjadi putih sehingga tidak ikut tercetak? Anda tidak perlu repot dengan hal-hal tersebut. Untuk mencetak bagian tertentu dari dokumen, Anda hanya perlu menyeleksi bagian tersebut lalu mulailah proses mencetak. Namun perlu diperhatikan bahwa untuk mencetak bagian yang terseleksi, pastikan Anda mengaktifkan opsi Print Selection. Artinya, mesin printer hanya diperintahkan untuk mencetak bagian teks dalam dokumen yang terseleksi saja. Hasilnya, bagian yang terseleksi saja yang akan tercetak. Lebih irit bukan?

5. Gunakan Grayscale
Sebelum mencetak dokumen, Anda dimungkinkan untuk mengatur printer setting agar hasil cetakan sesuai dengan yang diinginkan. Dalam konteks penghematan tinta printer, Anda bisa mengubah setting Color menjadi Grayscale. Pengaturan opsi warna dari normal menjadi grayscale dimaksudkan untuk mengubah warna cetakan dari hitam solid menjadi keabu-abuan. Dengan demikian, tinta yang digunakan untuk mencetak dokumen menjadi lebih hemat.

6. Gunakan Print Preview
Penggunaan print preview turut memberikan sumbangsih terhadap upaya menghemat tinta printer, meski tidak berkaitan langsung dengan penggunaan tinta. Print preview merupakan cerminan dari hasil cetakan. Berkenaan dengan hal tersebut, sebelum mencetak dokumen, ada baiknya jika Anda melihat tampilan dokumen dalam mode pra-cetak (print preview). Hal ini bertujuan untuk mengetahui ketepatan posisi konten dokumen secara keseluruhan. Jika dalam mode print preview terlihat posisi konten dokumen kurang pas atau bahkan masih terdapat salah ketik dan lain sebagainya, maka Anda bisa memperbaiki sebelum mencetaknya.

Bayangkan jika Anda membuat dokumen dan langsung mencetaknya tanpa mengecek konten secara keseluruhan dalam mode print preview. Setelah hasil cetakan diperoleh ternyata masih terdapat kesalahan di sana-sini misalnya salah ketik, posisi tabel terpotong, letak gambar tidak proporsional, dan lain sebagainya. Anda tentu harus memperbaiki kesalahan tersebut dan mencetak ulang dokumen. Hal ini jelas bertentangan dengan prinsip penghematan tinta printer. Oleh sebab itulah, untuk menghindari pencetakan berulang akibat kesalahan-kesalahan tersebut, pastikan Anda telah mengecek dokumen secara keseluruhan dalam mode print preview sebelum mencetaknya.

7. Cetak Dua Halaman dalam Satu Lembar Kertas
Tips menghemat tinta printer lainnya yang bisa Anda coba adalah mencetak dua halaman dalam satu lembar kertas. Bagaimana bisa, bukankah pencetakan dua halaman dokumen dalam satu lembar kertas hanya akan menghemat kertas saja? Mungkin pertanyaan tersebut muncul dalam benak Anda. Penjelasannya sederhana, dua halaman dokumen yang dicetak dalam satu lembar kertas mengalami proses kompresi dokumen. Artinya, ukuran font dan spasi teks dalam dokumen yang awalnya berukuran standar sesuai dengan setup yang ditentukan menjadi lebih kecil. Pencetakan dokumen dengan ukuran font kecil dan spasi teks rapat lebih menghemat tinta dibandingkan pencetakan dokumen dengan ukuran font besar. Di samping itu, proses pencetakan dokumen dengan ukuran font kecil lebih cepat. Untuk mencetak dua halaman dokumen dalam satu lembar kertas, pastikan Anda mengaktifkan opsi 2 Pages Per Sheet pada kotak pengaturan Print. Hal ini lebih mudah dilakukan jika printer yang Anda gunakan memiliki fitur duplex printing. Dengan demikian, mesin printer akan mencetak setiap dua halaman dokumen dalam satu lembar kertas.

Di tengah-tengah kebutuhan hidup yang semakin banyak dan biaya hidup yang semakin tinggi, tentunya perlu dilakukan penghematan, termasuk dalam penggunaan tinta printer. Hemat tinta berarti juga hemat cartridge. Pengisian ulang tinta yang terlalu sering bisa memicu kerusakan cartridge. Jika penggunaan tinta dapat dihemat, maka pengisian ulang tinta tidak perlu sering-sering dilakukan, sehingga memperkecil risiko kerusakan cartridge. Semakin hemat bukan?



Sumber : http://mjeducation.co & buku "Trik Menghemat Tinta Printer Inkjet" (PT Elex Media Komputindo)

HP Laser Jet M1536dnf

HP Laser Jet M1536dnf merupakan salah satu printer laser multifungsi dari HP yang beredar di Indonesia dengan fitur yang cukup lengkap. Printer laser yang dilengkapi fitur print, scan, fax, dan copy ini menggunakan memori 128 mb. Meskipun dilengkapi dengan berbagai fitur, namun printer laser ini tidak terlihat terlalu besar dan cocok di tempatkan di berbagai sudut meja di ruangan yang kecil maupun besar. Desainnya pun terlihat elegan dengan balutan warna hitam pada sebagian besar body printer. Terdapat LCD 2 line untuk menunjukkan informasiR proses kerja printer. Pada panel controlnya, tombol-tombol tertata rapi dan mudah dalam penggunaannya untuk setiap fungsi dan fitur printer ini. Terdapat ADF (Auto Document Feeder) pada bagian atas printer untuk membantu proses scan, fax dan copy untuk multiple documents yang mampu menamung 35 lembar kertas.
 
Printer multifungsi ini memiliki dimensi fisik 441 x 343 x 373 mm dan memiliki berat 11,7 kg dengan maksimum duty cycle perbulan hingga 8.000 halaman kertas. Fungsi cetak pada HP Laser Jet M1536dnf mampu mencetak kertas dengan format black & white atau monokrom dengan kecepatan hingga 26 ppm atau 26 halaman per menit dengan draft mode. Resolusi cetak maksimal printer ini adalah 600 x 600 dpi, berkat teknologi HP Ret dan HP FastRes. Printer laser multifungsi monokrom ini pun sudah dilengkapi fitur duplex printing untuk mencetak dua sisi kertas sekaligus.  
Fitur scan nya pun semakin membantu para pengguna printer ini. Fitur scan pada HP Laser Jet M1536dnf memiliki resolusi scan hingga 1200 x 1200 dpi, dengan kecepatan memindai sekitar 15 detik per halaman atau untuk file black & white serta sekitar 3 halaman per menit untuk memindai file colour atau berwarna. Scan dapat dilakukan dengan ADF (Auto Document Feeder) atau langsung ke scanner flatbed-nya dengan area scannya maksimal ukuran kertas A4 dengan scanner jenis flatbed dan kertas ukuran folio dengan ADF yang dimiliki.
Printer laser multifungsi yang dibanderol dengan harga tiga jutaan ini, juga dilengkapi fitur copy monokrom dengan kecepatan meng-copy hingga 24 cpm (copy per minute) dengan resolusi hingga 600 x 600 dpi. Maksimum mode copy nya dalam sekali perintah copy, mampu meng-copy sampai dengan 99 halaman. Fitur faxnya pun tidak terlalu mengecewakan. Dengan Super G3 Technology, perangkat fax printer HP Laser Jet M1536dnf ini mampu mencapai kecepatan fax monokrom hingga 33,6 kbps dan dapat mengirim fax dengan kertas ukuran A4 hanya sekitar 3-5 detik. Maksimum mode copy nya dalam sekali perintah copy, mampu meng-copy sampai dengan 99 halaman. Paper tray atau tempat kertas pada printer HP Laser Jet M1536dnf ini dapat diisi dengan 250 lembar kertas.
HP Laser Jet M1536dnf menggunakan jenis toner 78A dengan pageyield hingga  2.100 halaman. Toner jenis ini mudah didapatkan dan tidak terlalu mahal. Seperti cartridge toner Orimax MX-CE78A yang mampu mendukung penuh kinerja printer HP Laser Jet M1536dnf untuk menghasilkan hasil cetak yang tajam & maksimal. 
HP Laser Jet M1536 cocok digunakan untuk para professional di berbagai perusahaan dan instansi karena ukurannnya yang terlihat praktis, dan tidak memakan ruang, serta cocok bagi instansi atau perusahaan yang membutuhkan printer dengan fitur yang lengkap untuk membantu meningkatkan kualitas hasil kerja. Harganya pun relative cukup terjangkau untuk ukuran printer laser multifungsi dengan fitur print, scan, copy, dan fax. Printer juga cocok digunakan oleh UKM (Usaha Kecil Menengah) dalam mencetak dokumen-dokumen yang dibutuhkan. Semua itu kembali kepada kebutuhan cetak dan kemampuan masing-masing pihak.


Rabu, 27 Maret 2013

HP Laser Jet M1212nf

HP Laser Jet M1212nf MFP hadir sebagai salah satu printer laser multifungsi monokrom dari HP yang beredar di Indonesia dengan fitur yang cukup lengkap. Desainnya pun terlihat elegan dengan balutan warna hitam pada  body printer. Terdapat LCD 2 line untuk menunjukkan informasiR proses kerja printer. Printer multifungsi ini memiliki dimensi fisik 435 x 265 x 306 mm dan memiliki berat 8,5 kg dengan maksimum duty cycle perbulan hingga 8.000 halaman kertas. Pada panel controlnya, tombol-tombol tertata rapi dan mudah dalam penggunaannya untuk setiap fungsi dan fitur printer ini. Terdapat ADF (Auto Document Feeder) pada bagian atas printer untuk membantu proses scan, fax dan copy untuk multiple documents yang mampu menamung 20 lembar kertas. Sedangkan paper tray atau tempat kertas utama pada printer ini dapat diisi dengan 150 lembar kertas.

Printer laser yang dilengkapi fitur print, scan, fax, dan copy ini menggunakan memori 64 mb. Meskipun dilengkapi dengan berbagai fitur, namun printer laser ini tidak terlihat terlalu besar dan cocok di tempatkan di berbagai sudut meja di ruangan yang kecil maupun besar. Fungsi cetak pada HP Laser Jet M1212nf MFP mampu mencetak kertas dengan format black & white atau monokrom dengan kecepatan hingga 19 ppm atau 19 halaman per menit dengan draft mode. Resolusi cetak maksimal printer ini adalah 600 x 600 dpi, berkat teknologi HP Ret dan HP FastRes. Printer laser multifungsi monokrom ini pun sudah dilengkapi fitur duplex printing untuk mencetak dua sisi kertas sekaligus. Konektifitasnya pun cukup baik, terdapat Ethernet sistem yang membantu agar printer bisa digunakan dalam sebuah kelompok kerja di kantor dan terdapat port telepon RJ-11 untuk koneksi faxnya.   

Fitur scan nya pun semakin membantu para pengguna printer ini. Fitur scan pada HP Laser Jet M1212nf MFP memiliki resolusi scan hingga 1200 x 1200 dpi, dengan kecepatan memindai sekitar 15 detik per halaman atau untuk file black & white serta sekitar 2 halaman per menit untuk memindai file colour atau berwarna. Scan dapat dilakukan dengan ADF (Auto Document Feeder) atau langsung ke scanner flatbed-nya dengan area scannya maksimal ukuran kertas A4 dengan scanner jenis flatbed dan kertas ukuran folio dengan ADF yang dimiliki.
Printer laser multifungsi yang dibanderol dengan harga resmi sekitar tiga jutaan ini, juga dilengkapi fitur copy monokrom dengan kecepatan meng-copy hingga 18 cpm (copy per minute) dengan resolusi hingga 600 x 600 dpi. Maksimum mode copy nya dalam sekali perintah copy, mampu meng-copy sampai dengan 99 halaman.. Fitur faxnya pun tidak terlalu mengecewakan. Dengan Super G3 Technology, perangkat fax printer HP Laser Jet M1536dnf ini mampu mencapai kecepatan fax monokrom hingga 33,6 kbps dan dapat mengirim fax dengan kertas ukuran A4 hanya sekitar 3 detik. Maksimum mode copy nya dalam sekali perintah copy, mampu meng-copy sampai dengan 99 halaman. 

HP Laser Jet M1212nf menggunakan jenis toner 85A dengan pageyield hingga 1.600 halaman. Toner jenis ini mudah didapatkan dan tidak terlalu mahal. Seperti cartridge toner Orimax MX-CE285A yang sudah banyak digunakan diberbagai instansi untuk berbagai seri printer laser yang menggunakan toner cartridge jenis 85A serta mampu yang mampu mendukung penuh kinerja printer HP Laser Jet M1212nf untuk menghasilkan hasil cetak yang tajam & maksimal.  Orimax MX-CE285A merupakan salah satu produk toner cartridge unggulan ORIMAX untuk printer laser. Produk ini menjadi salah satu produk best seller dari ratusan seri cartridge Orimax yang tersedia. Produk ini bisa di dapatkan di berbagai reseller resmi ORIMAX cartridge.  Cartridge toner ORIMAX MX-CE285A dapat juga digunakan untuk printer HP LaserJet P1100, P1102, bahkan Canon LBP 6000.

HP Laser Jet M1212nf MFP cocok digunakan untuk para professional di berbagai perusahaan dan instansi karena ukurannnya yang terlihat praktis, dan tidak memakan ruang, serta cocok bagi instansi atau perusahaan yang membutuhkan printer dengan fitur yang lengkap untuk membantu meningkatkan kualitas hasil kerja. Harganya pun relative cukup terjangkau untuk ukuran printer laser multifungsi dengan fitur print, scan, copy, dan fax. Printer juga cocok digunakan oleh UKM (Usaha Kecil Menengah) dalam mencetak dokumen-dokumen yang dibutuhkan. Semua itu kembali kepada kebutuhan cetak dan kemampuan masing-masing pihak. 


Jumat, 22 Maret 2013

Brother Fax-2840

Jika kita melihat perangkat ini sekilas, mungkin yang terlintas dibenak kita adalah mesin fax laser. Namun mesin fax ini sebenarnya printer laser monokrom yang merupakan salah satu produk printer laser fax unggulan Brother untuk menyasar konsumennya dikalangan UKM, corporate, dan instansi. Brother Fax-2840 atau dikenal juga dengan nama Brother Intellifax 2840 bisa dikatakan sebuah perangkat laser fax yang dapat berfungsi untuk print, copy, dan fax. Hanya saja tidak seperti printer laser multifungsi pada umumnya yang memiliki fitur scan, Brother Fax 2840 lebih mengutamakan fungsinya sebagai mesin fax dan printer laser monokrom. Di Indonesia, printer laser monokrom menjadi printer laser yang paling banyak digunakan. Karena untuk kecepatan, kualitas hasil cetak, dan ketahanan hasil cetak monokrom masih lebih baik dibandingkan printer inkjet. 
Printer ini mengutamakan kualitas dan efisiensi, dimana memiliki kecepatan tinggi dalam mencetak. Bentuk printer yang tidak terlalu besar, namun memiliki kualitas cetak cepat untuk penggunaan di kelas SMB (Small Medium Business). Produk ini dibandrol dengan harga cukup terjangkau, yaitu sekitar dua jutaan. Meski pun cukup terjangkau, namun kemampuannya cukup mumpuni. Desain fisiknya yang compact & simple serta ukurannya yang terbilang kecil, membuat printer ini mudah di tempatkan diberbagai sudut ruangan kantor atau rumah Anda. Terdapat gagang telepon pada bagian atas printer yang dapat digunakan untuk menerima telepon. Pada panel control utamanya terdapat deretan tombol numerik untuk dial dan juga tombol-tombol yang tertata rapi untuk memudahkan user dalam penggunaannya. Terdapat auto document feeder (ADF) yang mampu menampung hingga 20 lembar kertas yang terlihat menyatu dengan printer laser fax ini. Bentuk Brother Fax-2840, sekilas mirip dengan printer laser Brother HL 2130 yang ditambah mesin fax pada bagian atasnya. Printer dengan berat 7,9 kg ini, memiliki ukuran dimensi fisik 366 x 360 x 301 mm.

HL-2130 mampu mencetak selama 10 detik untuk cetakan pertama sejak printer ini dinyalakan. Printer yang diluncurkan di Indonesia pada tahun 2011 ini, mampu mencetak dengan kecepatan hingga 20 ppm atau sebanyak 20 halaman per menit dengan resolusi mencapai 2400 x 600 dpi dengan mode kertas A4.  Salah satu perbedaan printer laser Brother dengan printer laser lainnya adalah pada cartridge tonernya dan drum unit yang terpisah letaknya dan dijual nya pun terpisah. Cukup unik karena seri ini ini termasuk dalam printer laser fax monochrome (black) di kelas entry level. 

Brother Fax-2840 juga dilengkapi fitur copy monokrom dengan kecepatan meng-copy hingga 20 cpm (copy per minute) dengan resolusi hingga 1200 x 600 dpi. Maksimum mode copy nya dalam sekali perintah copy, mampu meng-copy sampai dengan 99 halaman. Fitur faxnya pun cukup mumpuni. Dengan Super G3 Technology, perangkat fax printer H Brother Fax-2840 ini mampu mencapai kecepatan fax monokrom hingga 33,6 kbps dan dapat mengirim fax dengan kertas ukuran A4 hanya sekitar 3 detik. Terdapat ECM (Error Correction Mode) yang akan mengirim ulang fax secara otomatis jika terjadi kegagalan dalam proses pengiriman fax.

Brother Fax-2840 dapat menggunakan jenis toner standar Brother TN-2260 dengan page yields hingga 1200 halaman. Printer laser fax ini dapat menggunakan toner cartridge ORIMAX MX-TN2260 dengan page yield standar hingga 1.200 halaman. ORIMAX MX-TN2260 juga dapat digunakan untuk printer laser Brother HL2130, HL2240, HL2230, HL-2250DN, HL-2270DW, DCP-7060D, DCP-7065DN, MFC-7360, MFC-7470D, MFC-7860DN, dan MFC-7860DW. ORIMAX dapat mendukung penuh performa prima Brother Fax-2840 dengan hasil cetak yang tajam dengan tingkat kepekatan/density yang tinggi. 

Saat melakukan pencetakkan, printer ini tidak mengeluarkan suara yang mengganggu, bahkan kemudahan pengoperasian menjadikan faktor utama dalam mengedepankan fungsi sebagai alat cetak. User dapat menaruh cukup banyak kertas, hingga 250 lembar, sehingga memudahkan pencetakkan dalam jumlah yang tidak sedikit. Printer ini juga memiliki juga sudah memenuhi standar Energy Star sehingga cukup hemat daya. Dalam driver printernya terdapat aplikasi-aplikasi bermanfaat untuk penghematan cetak dan pengaturan operasional printer seperti fitur N-up Printing, Poster Printing, Watermark Printing, Manual Duplex Printing, Manual Booklet Printing, serta Header and Footer Tools.


Printer laser fax Brother Fax-2840 cocok digunakan oleh para UKM (Usaha Kecil Menengah) dalam mencetak dokumen-dokumen yang dibutuhkan yang hanya membutuhkan warna hitam dan putih dan juga corporte maupun instansi yang membutuhkan peralatan fax dan cetak laser yang mumpuni dan mudah perawatannya. Dapat juga digunakan untuk konsumen rumahan atau penggunaan personal karena ukurannnya yang terlihat praktis, dan tidak memakan ruang. Semua kembali kepada kebutuhan masing-masing untuk perangkat printer semacam ini. Anda dapat memiliki printer ini untuk digunakan sendiri di rumah maupun di kantor Anda dengan memesannya di Aston Printer Center terdekat di kota Anda. 
 

Kamis, 14 Maret 2013

Canon Pixma MX377 Review

Perangkat printer multifungsi adalah sebuah alat yang memiliki berbagai macam fungsi yang tergabung dalam satu perangkat. Canon Pixma MX377 adalah satu satunya. Printer inkjet multifungsi yang memiliki fitur print, scan, copy, dan fax ini diperkenalkan pertengahan tahun lalu di Indonesia. Printer ini merupakan kelanjutan dari Canon Pixma MX366. Canon PIXMA MX377 terlihat cukup compact dan beratnya sekitar 8,5 kg. Printer dengan dimensi fisik 458 x 385 x 200 mm ini terlihat cukup elegan dengan paduan hitam glossy dan doff pada body printer. Terdapat panel control yang cukup friendly di sebelah kanan. Ada tombol soft power dengan backlit LED di sebelah kiri layar dan bagian fax ke kanan. Terdapat tombol-tombol untuk langsung scan maupun copy di bagian atas printer. Tombol pindai atau scan yang terasa cukup nyaman memungkinkanAnda memindai langsung ke PC melalui mode Auto Scan, yang secara otomatis mengenali jenis dokumen dan scan optimal serta menyimpan pengaturan file hasil scan. Terdapat Auto Document Feeder pada bagian atas printer yang dapat membantu dalam proses scan dan copy dengan printer ini. ADF nya dapat menampung hingga 30 lembar kertas.
 
Dengan teknologi Hybrid System Cartridge MX366, printer ini diklaim oleh Canon mampu mencetak dengan resolusi mencapai 4800 x 1200 dpi. Cocok pula digunakan untuk pencetakan foto dengan hasil yang cukup baik. Printer ini mampu mencetak dengan media kertas ukuran A4, Letter, Legal, A5, B5, Envelopes (DL, COM10), 4 x 6", 5 x 7", dan 8 x 10. Printer Canon MX377 menggunakan scanner jenis flatbed dan juga dapat dilakukan melalui ADF (Auto Document Feeder) yang terdapat pada printer ini. Dengan ADF scan menjadi lebih mudah dan cepat karena dapat menghemat waktu langsung scan beberapa file yang dimasukkan lewat ADF tanpa perlu meletakkan dokumen satu persetu di bagian scan flatbed di dalam printer. Maksimal dokumen yang dapat ditampung di ADF printer ini adalah 30 lembar. Scan atau memindai kertas ukuran A4, letter, dan legal (folio) pun menjadi lebih mudah. Resolusi scan nya dapat mencapai 1200 x 2400 dpi dengan kecepatan scan berkisar 20 detik untuk satu dokumen A4 full warna.  

Printer Canon MX377 memiliki kemampuan copy speed hingga 2,5 copy per menit untuk dokumen monokrom dan 37 detik untuk copy dokumen warna. Resolusi copy printer multifungsi ini mampu hingga 600 x 300 dpi. Setiap perintah copy pada printer ini maksimum hingga 20 copy atau salinan. Jika memang tidak terlalu dibutuhkan, jangan terlalu sering menggunakan printer ini untuk mencopy dokumen karena cukup menguras tinta cartridge apalagi jika tidak menggunakan system infus. Fitur faxnya pun tidak terlalu mengecewakan. Dengan Super G3 Technology, perangkat fax printer ini mampu mencapai kecepatan fax warna hingga 33,6 kbps dan dapat mengirim fax dengan kertas ukuran A4 hanya sekitar 3-5 detik. Terdapat memori internal yang dapat menyimpan sampai dengan 50 fax selama printer masih terkoneksi dengan jaringan telepon. 
 
 
Printer Canon MX377 menggunakan cartridge seri PG-740 untuk cartridge hitamnya, dan CL-741 untuk cartridge CMY-nya. Canon menempatkan cartridge di bagian depan printer dan memudahkan penggantian cartridge dari front cover depan secara langsung serta paper tray yang terletak di bagian depan printer (fast front). Canon pun menyertakan berbagai software  bawaan yang bisa digunakan untuk membantu dalam pengolahan gambar dan setting printer sebelum mencetak jenis gambar yang ingin di print seperti Easy Web Print EX.
 
Printer multifungsi dengan harga satu jutaan ini konsumsi listrinya cukup irit, hanya sekitar 11 watt ketika printer bekerja dan hanya dua watt dalam posisi stand by. Dengan berbagai fitur yang ada, printer ini memang cocok digunakan untuk pengguna usaha kecil dan menengah, small office, dan para professional muda. Namun tidak menutup kemungkinan untuk digunakan oleh pengguna rumahan. Dapatkan sekarang juga printer Canon PIXMA di outlet-outlet Aston Printer Center terdekat di kota anda dan dapatkan penawaran special dengan system infus dari AMAZiNK jika Anda menginginkannya. Aston Printer Center : Selalu Memberikan Yang Terbaik.     
 

Brother MFC 7860DW Review

Printer laser multifungsi semakin popular di pasar printer Indonesia. Semakin banyak user printer yang memilih sebuah perangkat multifungsi dengan range harga yang tidak terlalu jauh dengan perangkat printer single function. Salah satu nya Brother MFC 7860DW. Printer Brother MFC 7860DW merupakan salah satu printer laser multifungsi monokrom dari Brother yang beredar di Indonesia. Printer laser yang dilengkapi fitur print, scan, fax, dan copy ini menggunakan processor 200 Mhz dengan memori 32 mb. Meskipun dilengkapi dengan berbagai fitur, namun printer laser ini tidak terlihat terlalu besar dan cocok di tempatkan di berbagai sudut meja di ruangan yang kecil maupun besar. Desainnya pun terlihat simple dan compact dengan balutan warna hitam pada sebagian besar body printer. Terdapat layar LCD mungil dengan 16 karakter huruf yang menginformasikan proses yang sedang berlangung di printer dan simple menu system. Terdapat ADF (Auto Document Feeder) pada bagian atas printer yang mampu menampung hingga 35 lembar kertas.


Printer multifungsi Brother MFC 7860DW  ini memiliki dimensi 405 (W) x 398.5(D) x 316 (H) mm dan memiliki berat 11,6 kg dengan maksimum duty cycle perbulan hingga 8000 halaman kertas. Meskipun Brother hanya merekomendasikan printer ini duty cycle nya 250 - 2.000 halaman per bulan. Fungsi cetak pada Brother MFC 7860DW mampu mencetak kertas dengan format black & white atau monokrom dengan kecepatan hingga 26 halaman per menit dengan mode kertas A4 dan 25 halaman per menit dengan mode kertas letter, dengan resolusi cetak up to 2400 x 600 dpi. Termasuk cukup cepat dengan hasil yang cukup baik untuk kelas printer laser multifungsi monokrom. Brother MFC 7860DW sudah dilengkapi fitur auto duplex printing untuk mencetak dua sisi kertas sekaligus. Koneksi wirelessnya pun cukup baik karena sudah didukung Wireless LAN IEEE 802.11b/g untuk penggunaan bersama dalam suatu kelompok kerja di kantor.
    
 
Fitur scan nya pun semakin membantu para pengguna printer ini. Fitur scan pada Brother MFC 7860DW memiliki resolusi scan hingga 600 x 2400 dpi, dengan kecepatan memindai sekitar 10 detik per halaman atau 6 halaman per menit untuk file black & white serta sekitar 3 halaman per menit untuk memindai file colour atau berwarna. Scan dapat dilakukan dengan ADF (Auto Document Feeder) atau langsung ke scanner flatbed-nya dengan area scannya maksimal ukuran kertas A4 dengan scanner jenis flatbed dan kertas ukuran folio dengan ADF yang dimiliki.
Printer laser multifungsi yang dibanderol dengan harga tiga jutaan ini, juga dilengkapi fitur copy monokrom dengan kecepatan meng-copy hingga 24 cpm (copy per minute) dengan resolusi hingga 600 x 600 dpi. Maksimum mode copy nya dalam sekali perintah copy, mampu meng-copy sampai dengan 99 halaman. Paper tray atau tempat kertas pada printer ini dapat diisi dengan 250 lembar kertas. Fitur faxnya pun tidak terlalu mengecewakan. Dengan Super G3 Technology, perangkat fax printer Brother MFC 7860DW ini mampu mencapai kecepatan fax monokrom hingga 33,6 kbps dan dapat mengirim fax dengan kertas ukuran A4 hanya sekitar 3-5 detik. 

Brother MFC 7860DW menggunakan jenis toner standar TN-2260 dengan page yields hingga 1200 halaman. Printer ini dapat menggunakan toner cartridge ORIMAX MX-TN2260 dengan page yield standar hingga 1.200 halaman. Di Aston Printer Center, konsumen bisa memilih menggunakan toner OEM dari Brother maupun Toner Cartridge Compatible dari ORIMAX. Seri ORIMAX MX-TN2260 juga dapat digunakan untuk printer laser Brother HL2240, HL2230, HL-2250DN, HL-2270DW, DCP-7060D, DCP-7065DN, MFC-7360, MFC-7470D, dan MFC-7860DN. ORIMAX dapat mendukung penuh performa prima Brother MFC 7860DW dengan hasil cetak yang tajam dengan tingkat kepekatan/density yang tinggi. 

Brother MFC 7860DW cocok digunakan untuk para professional di berbagai perusahaan dan instansi karena ukurannnya yang terlihat praktis, dan tidak terlalu memakan ruang, serta membutuhkan printer dengan fitur yang cukup lengkap untuk membantu meningkatkan kualitas hasil kerja dengan hasil cetak yang cepat untuk kebutuhan cetak monokrom. Harganya pun relative terjangkau untuk ukuran printer laser multifungsi. Printer juga cocok digunakan oleh small office dan UKM (Usaha Kecil Menengah) dalam mencetak dokumen-dokumen yang dibutuhkan. Semua itu kembali kepada kebutuhan cetak dan kemampuan masing-masing pihak. Pesan segera printer laser canggih ini di outlet-outlet Aston Printer Center terdekat di kota Anda.  

sumber : orimax

Minggu, 03 Maret 2013

Printer Epson Terbaru

 
Tak lama setelah merilis empat printer dengan sistem ink tank atau "tinta infus" September 2012 lalu yaitu Epson L110, Epson L210, Epson L300, dan Epson L350, Epson kembali memperluas jajaran produk sejenis dengan memperkenalkan empat printer dengan teknologi serupa. Produk-produk tersebut adalah Epson L355, L550, M100, dan M200. Berbeda dengan seri sebelumnya yang menyasar pelajar, mahasiswa, dan pengguna rumahan, keempat printer ini lebih ditujukan ditujukan untuk segmen Small Office Home Office (SOHO) dan korporat.

"Dengan produk-produk ini, diharapkan printer ink tank kami dapat masuk lebih dalam ke segmen office," ujar Product Marketing Manager PT Epson Indonesia Riswin Li dalam acara peluncuran di Bandung, Senin (25/2/2013).
Country Deputy Manager PT Epson Indonesia M. Husni Nurdin menambahkan bahwa pihaknya berharap keempat model yang baru diluncurkan ini dapat menyumbang kontribusi sebesar 10-15 persen terhadap total penjualan seri printer ink tank Epson.

"Pasaran inkjet indonesia pertumbuhannya bisa mencapai 10 persen per tahun, tahun 2013 ini diprediksi mencapai 2,4 juta unit dari semua merk," jeas Husni.
Epson L355 adalah printer ink tank all-in-one berwarna yang dilengkapi dengan fitur jaringan wireless. Epson L550 yang diposisikan setingkat diatasnya merupakan model multi-function printer (MFP) dengan faks, automatic document feeder, dan koneksi ethenet.
 

Epson M100 merupakan printer ink tank monokrom dengan tinta pigmen hitam, sementara saudaranya M200 yang jug printer ink tank monokrom dibekalidengan fitur faks, ADF, ethernet, WiFi, dan LCD 2,5 inci.
Epson L355 dan L550 masing-masing dibanderol Rp 2,5 juta dan Rp 2,95 juta. Adapun Epson M100 dan M200 masing-masing dihargai Rp 1,85 juta dan Rp 2,5 juta. Keempat printer dijadwalkan sudah mulai tersedia pada pameran Megabazaar Computer, 6-10 Maret mendatang. "Harga printer-printer ini memang sekilas terlihat tinggi, tapi kalau sudah dihitung total cost of ownership (TCO) yang rendah berkat tinta ink tank, barulah terlihat betapa hematnya mereka," tandas Husni.

Sumber : Kompas